Ini Dia Aksi Pamer Rudal Ala Israel
Israel melakukan uji coba sistem pertahanan rudal barunya yang diberi nama Rantai Daud. Kegagalan sistem pertahanan rudal Israel menangkis rudal-rudal gerakan perlawanan Islam Palestina, memaksa penjajah itu memproduksi sistem pertahanan rudal baru untuk menangkal roket pejuang Palestina, demikian dilaporkan Qodsna (26/11) mengutip Associated Press.
Sistem pertahanan anti-rudal Rantai Daud, seperti sistem-sistem pertahanan mandul Israel sebelumnya, berhasil diuji coba pemerintah Zionis Ahad (25/11). Rantai Daud dirancang untuk melumpuhkan rudal-rudal jarak menengah.
Namun, berbeda dengan yang sering digembar-gemborkan Israel, sistem-sistem pertahanan itu tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Menurut data statistik, selama perang delapan hari di Gaza, kubah besi Israel hanya mampu menangkis 30 persen rudal gerakan perlawanan Palestina.